Mengatasi Rasa Lapar Saat Berpuasa
Mengatasi Rasa Lapar Saat Berpuasa
Mengatasi rasa lapar saat puasa adalah hal yang Anda butuhkan saat melaksakan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan. Di bulan suci Ramadhan, umat muslim yang ada di seluruh dunia diwajibkan untuk melaksanakan ibadah puasa. Saat melaksanakan ibadah puasa, kita dilarang untuk makan dan minum saat matahari telah terbit hingga matahari terbenam.
Yang menjadi masalah adalah, tidak sedikit orang yang masih merasa kesulitan untuk menahan rasa laparnya. Hal ini terjadi karena perubahan waktu makan saat puasa dan kebiasaan mengemil di sela waktu makan yang sudah tidak bisa lagi dilakukan. Padahal sebenarnya berpuasa memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan.
Bagi Anda yang merasa tidak sanggup untuk menahan lapar saat berpuasa, berikut ini adalah beberapa tips yang akan membantu Anda untuk mengatasi rasa lapar saat puasa:
-
Mengabaikan Godaan
Saat melihat makanan, mungkin saja Anda akan tergoda untuk mencicipinya atau bahkan memakannya. Tapi segera tepis keinginan tersebut dan abaikan makanan yang ada di hadapan Anda. Jika Anda sudah bisa melakukannya, maka Andapun tidak akan pernah lagi tergoda.
-
Memikirkan Manfaat Puasa
Saat sedang lapar, ingatlah manfaat puasa untuk kesehatan tubuh. Contohnya, berpuasa dapat membuat pencernaan menjadi lebih sehat serta detoksifikasi tubuh. Selain itu, puasa juga akan membantu Anda untuk menahan diri untuk tidak marah ataupun dendam sehingga mencegah Anda dari penyakit jasmani ataupun rohani.
-
Mencari Kesibukan
Ketika Anda mulai merasa lapar, cobalah untuk mencari kesibukan. Ada banyak kegiatan yang bisa Anda lakukan untuk melupakan rasa lapar Anda. Anda bisa melaksakan ibadah lain seperti membaca Al-Quran. Selain itu, ada banyak kegiatan lain yang bisa Anda lakukan hingga waktu berbuka telah tiba.
-
Efek Puasa
Sebenarnya, puasa akan memberikan efek pada otak, bagaimana Anda menyikapi makanan dan juga suasana hati. Menahan diri untuk tidak makan, minum, berpikiran yang tidak-tidak serta menahan emosi saat berpuasa akan membuat Anda akan memiliki perasaan positif.
-
Mengontrol Asupan Makanan
Ketika waktu buka puasa telah tiba, Anda bisa mengukur seberapa banyak makanan yang bisa Anda konsumsi agar tenaga Anda yang telah hilang bisa kembali. Dengan begini, maka Anda bisa mengontrol nafsu makan Anda.
Silahkan kunjungi laman produk Inolabs lainnya seperti Software Apotek, Software Klinik, dan Software Rumah Sakit yang semuanya berbasis web.
Sumber Klik disini
mengakali rasa lapar saat berpuasa cara membuat puasa menjadi berkah siasat agar puasa tidak menjadi lemas cara menghilangkan rasa lapar saat berpu